SMP IT Darul Fikri Studi Tiru ke SMP IT Al-Khair Barabai

Paringin  – Studi Tiru merupakan hal yang umum dilakukan antar komunitas, organisasi, ataupun instansi. Acara ini memiliki tujuan untuk meniru pengalaman dan/atau keterampilan keberhasilan prestasi yang diraih instansi yang dikunjungi.

Dalam rangka mengimplementasikan kurikulum merdeka, rombongan ustaz dan ustazah dari SMPIT Darul Fikri Balangan melakukan Studi Tiru di SMPIT Al-Khair Barabai, Sabtu (18/11/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang guru SMPIT Al-Khair Barabai, SMPIT Darul Fikri Balangan membawa orang 12 orang termasuk Kepala sekolah dan di sambut ustad dan ustadzah SMPIT Al-Khair.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci alquran, dilanjutkan dengan sambutan dari kepala sekolah SMPIT Al-Khair, ustazah Norliani, S.Pd, dilanjutkan lagi dengan sambutan  kepala sekolah SMPIT  Darul Fikri Balangan, ustazah Siti Noor Janah, S.Pd, kemudian baru masuk ke pemaparan materi dan diskusi tanya jawab berbasis data.

Hal pertama membahas tentang Raport pendidikan dan bagaimana Perencanaan berbasis data yang dilakukan di SMPIT Al Khair dan dalam melakukan perencanaan berbasis data SMPIT Al Khair melewati 3 tahapan yaitu Identifikasi masalah, refleksi akar masalah dan benahi akar masalah setelah itu baru di tuangkan ke RKT dan Arkas sehingga perencanaan berdasarkan hasil rekomendasi dari raport pendidikan..

Pembahasan selanjutnya mengenai kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), pembahasan dan diskusi meliputi tahapan-tahapan dalam pelaksanaan, hal yang perlu disiapkan, cara penilaian serta kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaannya.

Kepala sekolah SMPIT Darul Fikri Balangan, ustazah Siti Noor Janah, S.Pd mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada SMPIT Al-Khair karena sudah bersedia untuk berbagi praktik baik. 

“Semoga dengan semangat dan kerja sama dari ustaz dan ustazah SMPIT Al-Khair dapat memotivasi ustaz dan ustazah SMPIT Darul Fikri Balangan untuk memberikan semangat dan motivasi juga” ujarnya.

Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan kenang-kenangan dan foto bersama.

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *